Catatan si Amin

Operasi Patuh 2018 Mulai Digelar Hari Ini Di Indonesia, Awas Kena Tilang!

Semakin tingginya pengguna kendaraan Indonesia di tahun 2018 ini, membuat Kepolisian Negara Republik Indonesia harus lebih bekerja ekstra untuk meningkatkan kedisiplinin bagi pengguna jalan dan akan melakukan Operasi Patuh 2018.

Mulai tanggal 26 April 2018 yang jatuh pada hari ini, sampai dengan 09 Mei 2018 pihak Kepolisian Republik Indonesia akan melakukan operasi lalu lintas. Operasi ini diberni nama “Operasi Patuh”.

Operasi Patuh ini akan di laksanakan secara serentak di seluruh Indonesia selama 14 hari untuk menjaga ketertiban, kedisiplinan, dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas di jalan raya.

Operasi Patuh 2018 Mulai Digelar Hari Ini Di Indonesia, Awas Kena Tilang!

Apa Tujuan Operasi Patuh 2018 ?

Sebagai pemilik kendaraan, anda juga harus mengetahui apa tujuan dilaksanakannya Operasi Patuh 2018 ini. Kepolisian Republik Indonesia melaksanakan Operasi Patuh 2018 ini bertujuan untuk:

  1. Pihak Kepolisian akan mengurangi pelanggaran dan kecelakaan yang dilakukan oleh pengguna pengendara yang berlalu lintas di jalan.
  2. Pihak Kepolisian akan mengurangi pelanggaran dan mencegah kejahatan berlalu lintas yang akan membahayakan Kendaraan Bermotor
  3. Pihak Kepolisian akan mengurangi jumlah Kendaraan Bermotor yang tidak memenuhi persyaratan teknis dan persyaratan laik jalan
  4. Pihak Kepolisian akan mengurangi ketidaktaatan pemilik pengusaha angkutan untuk melakukan pengujian Kendaraan Bermotor pada waktunya
  5. Pihak Kepolisian akan mengurangi angka pelanggaran perizinan angkutan umum
  6. Pihak Kepolisian akan mengurangi angka pelanggaran kelebihan muatan angkutan barang
  7. Pihak Kepolisian akan mengungkap perkara tindak pidana
  8. Pihak Kepolisian akan menciptakan kepatuhan dan budaya keamanan dan keselamatan berlalu-lintas

Apa Saja Yang Akan Diperiksa?

Sebelum anda diperiksa oleh pihak Kepolisian, ada baiknya anda membaca ini terlebih dahulu. Jika diperiksa anda sudah siap dan semua perlengkapan berkendara sudah ada, apa saja itu:

  1. Sebelum berangkat dan membawa kendaraan, jangan lupa untuk membawa Surat Izin Mengemudi (SIM) karena ini hal pertama yang akan ditanyakan kepada pengendara.
  2. Sebelum berangkat dan membawa kendaraan, jangan lupa untuk membawa Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (STNK) atau Surat Tanda Coba Kendaraan Bermotor (STCK). Ini penting untuk dibawa, supaya anda bisa meyakinkan petugas bahwa kendaraan ini milik anda.
  3. Sebelum berangkat dan membawa kendaraan, jangan lupa untuk membawa Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) atau Tanda Coba Kendaraan Bermotor (TCKB).
  4. Sebelum berangkat dan membawa kendaraan, jangan lupa untuk membawa Surat tanda bukti lulus uji bagi kendaraan wajib uji.
  5. Sebelum berangkat dan membawa kendaraan, jangan lupa untuk membawa Surat izin penyelenggaraan angkutan.
  6. Pihak Kepolisian juga akan melakukan cek Fisik Kendaraan Bermotor. Lengkapilah kendaraan anda sebelum berangkat.
  7. Untuk pengendara yang menggunakan kendaraannya untuk membawa barang, lakukan pengecekan untuk Daya angkut dan/atau cara pengangkutan barang. Ini juga akan diperiksa nantinya.

Apa Saja Sasaran Utama Operasi Patuh 2018?

Selanjutnya yang harus anda ketahui sebagai pengguna kendaraan adalah sasaran utama yang akan dilaksanakan pada Operasi Patuh 2018 ini. Berikut ini sasaran utamanya, jadi berhati-hatilah:

  1. Pihak Kepolisian akan menindak pengendara motor yang tidak menggunakan helm standart (SNI)
  2. Pihak Kepolisian akan menindak pengendara roda empat yang tidak menggunakan safety belt. Jadi jangan lupa untuk memasang safety belt anda.
  3. Pihak Kepolisian akan menindak pengendara roda empat yang melebihi batas kecepatan. Bawalah kendaraan anda dengan hati-hati, jangan ngebut.
  4. Pihak Kepolisian akan menindak pengemudi kendaraan dalam keadaan pengaruh alkohol.
  5. Pihak Kepolisian akan menindak pengemudi di bawah umur
  6. Pihak Kepolisian akan menindak pengendara yang menggunakan gadged pada saat mengemudikan kendaraan bermotor.
  7. Pihak Kepolisian akan menindak Pengendara yang melawan arus. Lebih baik mengikuti rambu-rambu lalu lintas yang telah dibuat supaya tidak terjadi macet karena melawan arus.

Bagi anda yang memiliki kendaraan, ada baiknya untuk mematuhi peraturan lalu lintas yang telah di buat dan dijalankan saat ini. Ini dilakukan supaya anda dapat menjaga keselamatan diri anda dan keluarga beserta pengguna jalan lainnya.

Perlu anda ketahui, bahwasanya banyak sekali terjadi kecelakaan lalu-lintas di jalan yang disebabkan karena pengguna pengendara melakukan pelanggaran berlalu lintas.

Beginilah Gambaran Jika Kehidupan Manusia Ditukar Dengan Hewan

User Rating: 5 ( 2 votes)

si-amin

Seringkali kita mengira berbagi hanya membahagiakan orang lain. Nyatanya, kebahagiaan yang dirasakan orang tersebut menular pada si pemberi.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button