Catatan si Amin

Kenapa Banyak Blogger yang Gagal Mendapatkan Uang Dari Internet

Kenapa Banyak Blogger yang Gagal Mendapatkan Uang Dari Internet? Hanya sebuah pertanyaan yang nantinya bisa Anda jawab sendiri setelah selesai membaca ini sampai selesai.

Membuat blog itu sangat mudah dan siapapun bisa untuk melakukannya. Hanya dalam hitungan menit Anda akan memiliki sebuah blog. Begitu juga dengan membuat postingan artikel, Anda hanya butuh 5 menit untuk membuatnya dan artikel Anda akan bisa dilihat oleh banyak orang.

Dengan berbagai kemudahan dalam membuat blog, membuat para blogger merasa bahwa mencari uang di internet juga mudah seperti membuat sebuah blog.

Kemudian banyak blogger yang percaya dengan asumsi ini. Akibatnya, banyak sekali blogger yang mencoba untuk mencari uang di internet tanpa ada persiapan yang matang.

Hal ini yang menyebabkan sedikit sekali blogger yang bertahan dan bisa menjadi sukses.

Kenapa Banyak Blogger yang Gagal Mendapatkan Uang Dari Internet

Ada beberapa penyebab kenapa banyak blogger yang gagal mendapatkan uang dari internet. Berikut ini penyebabnya:

  1. Hal Pertama adalah Banyaknya Blogger yang Termotivasi oleh Uang
  2. Membuat Topik Blog tentang Mencari Uang, tapi…
  3. Blogger sering Salah Dalam Memilih Niche Blog
  4. Blogger Memiliki Banyak Sekali Blog
  5. Seorang Blogger Masih Belum Memiliki Keterampilan Menulis
  6. Jika Anda seorang Blogger, Anda Harus Bisa Mengatur Waktu
  7. Topik Tidak Menjual
  8. Blogger Tidak Boleh Melanggar Peraturan
  9. Blogger Mudah Sekali Menyerah
  10. Hobi Menulis Tapi Tidak Dipromosikan

Ayo kita bahas satu persatu dari ke sepuluh poin di atas!

Blogger yang Gagal Mendapatkan Uang Dari Internet

1. Hal Pertama adalah Banyaknya Blogger yang Termotivasi oleh Uang

Banyak blogger yang gagal karena motivasinya adalah mencari duit. Jika Anda sebagai blogger motivasinya untuk mencari duit, Anda akan bersemangat dalam kurun waktu 3 bulan saja. Jika dalam waktu 3 bulan ini tidak menghasilkan duit, blogger itu akan merasa kelelahan dan tidak sampai 1 tahun akan berhenti.

Jadi yang harus Anda lakukan sebagai blogger adalah memfokuskan motivasi menjadi penulis dengan topik yang Anda sukai. Mulailah menulis sesuatu yang menjadi hobi Anda, sehingga Anda akan merasa bersemangat terus untuk menulis.

Anda juga bisa menambah motivasi dengan berinteraksi dengan teman atau para blogger yang memiliki ketertarikan yang sama. Semoga dengan cara ini, Anda akan semakin betah di dunia blog dan akhirnya bisa mendapatkan pemasukan.

 

Blogger yang Gagal Mendapatkan Uang Dari Internet

2. Membuat Topik Blog tentang Mencari Uang, tapi…

Banyak orang di dunia internet yang menyukai tentang topik mencari uang, dan ini menjadikan para blogger banyak yang tertarik untuk membuat blog dengan topik ini.

Yang jadi masalahnya adalah, banyak blogger yang membuat blog dengan tema mencari uang, tapi belum pernah mendapatkan uang dari blog. Penulisnya belum mempunyai pengalaman tentang itu, sudah berani mengajarkan cara mendapatkan uang dari blog kepada para pembaca.

Jika Anda belum memiliki pengalaman dalam hal ini, cobalah untuk menulis yang lain terlebih dahulu, sampai Anda pernah mendapatkan uang dari blog. Jika sudah pernah mendapatkan uang dari blog, barulah Anda mencoba untuk menulis dan menceritakannya dengan gaya bahasa yang unik.

Bagi para blogger yang serius dalam membahas topik mencari uang, maka Anda harus menghasilkan tulisan yang berkualitas, bermanfaat dan bermutu berdasarkan pengalaman sendiri.

 

Blogger yang Gagal Mendapatkan Uang Dari Internet

3. Blogger sering Salah Dalam Memilih Niche Blog

Bagi blogger pemula, kesalahan mendasar yang dilakukan adalah salah dalam memilih niche. Niche merupakan pengklasifikasian blog berdasarkan jenis dan kontennya. Hal ini akan menyebabkan ketidakharmonisan antara blog dengan pemiliknya.

Karena kesalahan dalam memilih niche, blogger menjadi tidak menyukai blognya dan akhirnya akan menjadi bosan. Tidak lama, blognya akan mati dengan sendirinya.

Bagi Anda yang baru memulai dan belajar tentang blog, ada baiknya untuk mencari referensi tentang niche blog dari beberapa sumber seperti: forum dan blog orang lain. Dengan cara ini, Anda tidak akan bingung untuk menentukan niche yang pas bagi blog anda.

Pasti anda akan menemukan banyak sekali referensi di forum dan internet, Anda harus bisa untuk memilih informasi yang benar-benar tepat dan berguna untuk kemajuan blog.

 

Blogger yang Gagal Mendapatkan Uang Dari Internet

4. Blogger Memiliki Banyak Sekali Blog

Blogger terkadang merasa tidak puas dengan blog yang dimilikinya, sehingga membuat blog baru dengan niche yang lebih tepat menurutnya.

Jika bosan, dia akan kembali membuat blog dengan niche yang berbeda. Akibatnya, blogger itu tidak pernah merasa puas. Akhirnya, tidak ada satupun blog yang bisa dia bangun dengan mapan dan bermanfaat.

Bagi blogger, kerja keras sangat diperlukan ketika baru memulainya dan ingin menjadikannya sukses. Dengan kerja keras ini, suatu saat Anda akan mendapatkan bayaran yang setimpal.

 

5. Seorang Blogger Masih Belum Memiliki Keterampilan Menulis

Keterampilan menulis bukan menjadi faktor utama mejadi seorang blogger. Tetapi dengan memiliki keterampilan menulis, seorang blogger akan bisa cepat sukses. Karena pembaca akan menyukai blog yang artikelnya bagus dan banyak manfaatnya.

Jika penulisan artikel yang Anda sajikan itu tidak fokus dan bertele-tele, ditambah dengan ejaan yang keliru akan menyulitkan pembaca dan blog tersebut akan ditinggalkan.

Belajarlah untuk menulis dengan membaca artikel-artikel pada blog orang lain. Dan jangan membuat tulisan yang diambil dari blog orang lain tanpa izin.

 

6. Jika Anda seorang Blogger, Anda Harus Bisa Mengatur Waktu

Jika Anda seorang blogger yang memiliki pekerjaan di dunia nyata, Anda akan sulit untuk mengatur waktu dalam mengelola blog. Karena pekerjaan biasanya lebih utama dari pada menjadi blogger.

Anda harus bisa membagi waktu antara pekerjaan dengan dunia blog, sehingga blog Anda tidak terlantar dan bisa juga memberikan pemasukan.

Bagi para blogger yang memiliki pekerjaan, sering kali mengalami kesulitan dalam mengurus blog-nya.

7. Topik Tidak Menjual

Topik yang di pilih untuk sebuah blog akan menentukan blog tersebut disukai oleh banyak orang. Ada topik yang bisa dikategorikan sebagai topik yang tidak menjual, misalnya politik.

Jika Anda punya hobi tentang dunia politik dan menyukai sekali ini, Anda harus bisa menjadikan topik ini menjadi postingan yang bisa mendatangkan pemasukan.

 

8. Blogger Tidak Boleh Melanggar Peraturan

Dalam dunia online yang terkait dengan bisnis, juga memiliki aturan yang tidak boleh dilanggar. Misalnya blogger yang ingin mendapatkan penghasilan dari iklan Google Adsense. Tidak boleh mengklik iklan sendiri dan merubah kode Adsense.

Tidak sedikit blogger yang berani mengambil resiko dengan melawan aturan tersebut. Akibatnya, ada yang kena pinalti selama 1 bulan iklannya tidak ditayangkan sampai kepada akun Adsense-nya di tutup.

 

9. Blogger Mudah Sekali Menyerah

Banyak blogger yang mengeluh dan mudah sekali menyerah. Hal ini disebabkan karena tidak bisa mengatur waktu, juga bisa karena mencari uang di blog ternyata sulit dan tidak semudah yang dibayangkan.

Jika Anda bisa bersabar dan mau untuk bekerja keras, sebuah blog akan membaik jika sudah beroperasi dalam satu tahun. Peluang blog dalam meraih penghasilan juga akan lebih besar.

 

10. Hobi Menulis Tapi Tidak Dipromosikan

Banyak blogger yang hobi menulis dan memiliki tulisan yang bagus. Tapi terkadang mereka lupa untuk mempromosikannya tulisannya supaya banyak yang melihat.

Jika Anda tidak berusaha untuk mempromosikan blog dan tulisan yang telah dibuat, di jamin blog Anda tidak akan memiliki pengunjung dan akhirnya Anda akan malas, akibatnya blog Anda akan mati.

Kesimpulan

Setelah Anda membaca beberapa penyebab kenapa banyak blogger yang gagal mendapatkan uang dari internet, semoga bisa menjadikan itu sebagai motivasi agar lebih bersemangat lagi dan tidak berhenti menjadi blogger.

Semoga artikel yang berjudul “Kenapa Banyak Blogger yang Gagal Mendapatkan Uang Dari Internet” bisa bermanfaat dan bisa membantu Anda yang saat ini sedang belajar membuat blog. CIAAA!

Pelawak Komeng: Jadi Sarjana di Usia 47 Tahun Tetap Kocak

User Rating: 5 ( 2 votes)

si-amin

Seringkali kita mengira berbagi hanya membahagiakan orang lain. Nyatanya, kebahagiaan yang dirasakan orang tersebut menular pada si pemberi.

2 Comments

  1. Untuk menjadi blogger profesional itu memang merupakan hal yang tidak mudah. Ada banyak hal yang harus dipelajari dan dipersiapkan. Terima kasih banyak atas pembahasannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button